5 Perwira Polisi di Polres Tanjungpinang di Mutasi

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Sebanyak lima perwira polisi di lingkungan Polisi Resort (Polrest) Tanjungpinang, akan dimutasi atau dibebaskan dari jabatannya. Lima perwira yang mutasi tersebut, yakni Wakil Kepala (Waka) Polres Tanjungpinang, Kompol Nur Santiko. Kapolsek Tanjungpinang Timur, AKP Riki Iswoyo, Kapolsek Tanjungpinang Kota, AKP Wahyu Endra Jaya, Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang, AKP Oxy Yudha Pratesta, dan Kasat Binmas Polres Tanjungpinang, AKP Syamsurizal.

Pergantian dan pembebasan tugas dari jabatan itu juga, berdasarkan surat telegram Kapolda Kepri nomor : str/ 366/ VIII/ 2014 tanggal 5 Agustus 2014 yang telah kita terima, ucap Kapolres Tanjungpinang, AKBP Dwita Kumu melalui Kasubbag Humas Polres Tanjungpinang, Iptu Yuhendrij, kepada www.isukepri.com, Kamis (14/8).

Iptu Yuhendrij menerangkan, jabatan Waka Polres Tanjungpinang, yang sebelumnya dijabat oleh Kompol Nur Santiko akan dijabat oleh Kompol Hilman Wijaya.

Sementara, Kompol Nur Santiko menjabat sebagai Kasubdit II Dit Reskrimsus Polda Kepri, ujarnya.

Ia melanjutkan, jabatan Kapolsek Tanjungpinang Timur, yang sebelumnya dijabat oleh AKP Riki Iswoyo, akan dijabat oleh Iptu Agung Yudiawan, dan AKP Riki Iswoyo menjabat sebagai Kasubbag Selek Bagdalpersro SDM Polda Kepri.

Sedangkan, jabatan Kapolsek Kota akan diserahterimakan dari AKP Wahyu Endrajaya kepada AKP Gustaf Adolf Mamuaya. Jabatan Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang akan diserahterimakan dari AKP Oxy Yudha Pratesta kepada AKP Reza Morandy Tarigan, paparnya.

Selanjutnya, jabatan Kasat Binmas Polres Tanjungpinang yang sebelumnya dijabat oleh AKP Syamsurizal akan diserahterimakan kepada AKP Sabar Kasih Zalukhu.

Ia mengatakan, pergantian dan serahterima jabatan itu juga, akan dilaksanakan di Mapolres Tanjungpinang, pada Sabtu (16/8) mendatang.

Upacara serahterima jabatan itu nanti, dipimpin langsung oleh Kapolres Tanjungpinang, katanya. (ALPIAN TANJUNG)

Alpian Tanjung

Read Previous

Saksi Temukan Ganja Didalam Kamar Terdakwa

Read Next

Pembangunan Jalan Lingkar Mantang Telan Dana Rp7 Miliar