Mobil Rush Terjun, Pengendara Supra Patah Tulang

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Mobil Toyota Rush Hitam dengan Nomor Polisi BP 1602 YT yang terjun ke dalam halaman Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Kepri, pada Jumat (27/9) sekitar pukul 15.00 WIB kemarin, pengemudi dan penumpangnya tidak mengalami luka. Sedangkan, korban pengendara sepeda motor Supra X BP 2428 WB yang ikut terjun bersamaan dengan mobil tersebut mengalami patah tulang rusuk sebelah kanan.

Pengemudi mobil Toyota Rush, Fara Dilla (33) ibu rumah tangga warga Perumahaan Bukit Galang Permai Km 12 tidak alami luka, begitu juga dengan penumpangnya yakni Yulita (40), ujar Kasat Lantas Polres Tanjungpinang, AKP Dandung Putut Wibowo, melalui Kanit Laka Lantas Polres Tanjungpinang, Ipda Syaiful Amri, Sabtu (28/9).

Kepada IsuKepri.com, Ipda Syaiful menyampaikan, dalam kecelakaan tersebut, hanya pengendara sepeda motor Supra X BP 2428 WB, yakni Ria Brina Sarmauli Simanjuntak (27) warga Jalan Salam mengalami patah tulang rusuk kanannya.

Sementara, kata Syaiful, dari hasil pemeriksaan unitnya, terhadap kejadian kecelakaan itu, kedua kendaraan yang terjun kedalam halaman RSUP Kepri tersebut, berjalan searah di Jalan WR. Supratman Jalan Baru Km 8 dan hendak menuju ke arah luar kota.

Sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP), sepeda motor Supra X yang dikendarai Ria di serempet oleh mobil Toyota Rush tersebut, katanya.

Sehingga, kedua kendaraan keluar dari jalan, serta mobil Rush menabrak pagar RSUP hingga jebol, dan akhinya kedua kendaraan beserta pengemudi dan pengendara berikut penumpangnya, jatuh ke jurang hingga tiba di halaman rumah sakit tersebut. (ALPIAN TANJUNG)

Alpian Tanjung

Read Previous

Ansar: Pengawasan Tambang Bauksit Kontinu

Read Next

HMIP Umrah Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan