Gubenur Letakan Batu Pertama Monumen Bahasa Melayu

Tanjungpinang,IsuKepri.com – Gubernur Provinsi Kepri, Drs. H. Muhammad Sani, meletakan batu pertama untuk pembangunan Monumen Bahasa Melayu seluas 2.700 Meter Persegi, Senin (19/8) 10.30 WIB di Pulau Penyegat Tanjungpinang.

Gubernur mengatakan, sebelum dilaksanakan pembangunan monumen Bahasa Melayu yang akan dibangun nanti, ada landasan yang harus diingat, yaitu berawal dari sekmen sejarah Sumpah Pemuda yang jatuh pada Tanggal 28 Oktober, yang intinya bahasa Indonesia berasal dari bahasa Melayu.

“Berawal dari sekmen hari jadi Sumpah Pemuda tersebut, maka kita berada disini. Dimana nanti setelah pembangunan monumen Bahasa Melayu bisa menjadi Informasi buat masyarakat yang ingin mengetahui sejarah Melayu yang pertama ada di Nusantara yaitu terletak di Pulau Penyegat Tanjungpinang Provinsi Kepulauan Riau,” kata Sani.

Untuk itu, sambung Sani, dengan adanya bangunan Monumen Bahasa Melayu sebagai informasi buat masyarakat yang ada di dalam Tanjungpinang maupun diluar Tanjungpinang yang ingin mengatahui tentang bahasa Melayu, maka harus dijaga.

“Kita harus sama – sama menjaga dan merawatnya nanti apibila pembangunanya sudah terlaksana, karena ini milik kita berasama dan bukan milik perorangan,” ujar Sani.

Terpisah, Kepala Dinas Kebudayaan Provinsi Kepri, Arifin Nasir sebagai ketua Pelaksana mengatakan, pembangunan monumen bahasa Melayu merupakan nilai sejarah, yang bertujuan sebagai simbol identitas tanah Melayu dan sebagai media informasi buat masyarakat.

“Dengan adanya pembangunan monumen bahasa Melayu ini, kedepanya Tanjungpinang Provinsi Kepri memiliki pembangunan yang ada nilai sejarah, karena merupakan satu – satunya yang ada di wilayah Nusantara Indonesia,” kata Arifin Nasir.

Tapi, sambung Nasir, Gubernur berpesan dalam pembangunan nanti jangan merusak citus cagar budaya yang ada di sekitarnya. “Mudah – mudahan bisa terlaksana. Tapi sebelum pembangunan dilaksanakan, kami sudah mensosialisasikan dan melakukan pelelangan terlebih dahulu,” katanya. (AFRIZAL)

Alpian Tanjung

Read Previous

Lis Perintahkan Bongkar Tiga Kios Tanpa Izin

Read Next

Aston Tanjungpinang Luncurkan Australian Wagyu Steak