DPC GMNI Batam Ajak Masyarakat Tidak Golput

Batam,Isukepri.com – Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Batam mengajak seluruh Pemuda dan masyarakat Kota Batam untuk mensukseskan serta mengamankan Pemilihan Umum (Pemilu) pada 9 April mendatang serta mengingatkan agar tidak ada yang Golput.

“Gunakanlah hak pilih anda dan jangan golput,” ujar Angga Wijaya selaku Ketua DPC GMNI Batam, Selasa (8/4).

Angga juga menegaskan, Pemilu 2014 ini yg menentukan masa depan bangsa dan negeri ini untuk 5 tahun ke depan dan diharapkan dalam masyarakat bisa cermat dalam melihat dan memilih partai serta Calon Legislatif (Caleg) yang sesuai dengan keinginan dan benar-benar mewakili suara masyarakat itu sendiri.

“Kita harus lebih cermat dalam memilih yang mana calon pemimpin kita yang benar-benar mewakili suara masyarakat,” Katanya.

Dalam masa kampanye kemarin, semua partai beserta para calon anggota legislatifnya sudah menawarkan visi-misi dan programnya masing-masing demi kemajuan bersama yang di sampaikan secara langsung kepada Masyarakat.

“Saatnya masyarakat harus jeli dan bijak saat memilih caleg serta partai yang benar-benar bisa mewakili di parlemen nantinya,”lanjut Angga

GMNI Batam juga berharap Pemilu 2014 bisa berlangsung sukses, aman, tertib dan damai serta benar-benar menjadi pesta demokrasinya rakyat Indonesia, khususnya masyarakat Batam. (Cahya)

suprapto

Read Previous

KPU Tanjungpinang Larang TPS Didalam Tempat Ibadah

Read Next

Panwaslu Belum Terima Laporan Penangkapan Timses Caleg Demokrat