OKU Memanas, Konflik TNI Polri

Nasional, IsuKepri.com – Politisi PKS Indra mengecam penyerangan Mapolres Ogan Komering Ulu (OKU) yang diduga dilakukan sekelompok oknum TNI. Anggota Komisi III DPR itu menegaskan tindakan penyerangan dan pembakaran Mapolres tersebut merupakan persoalan serius yang akan mencoreng masing-masing institusi.

“Ini merupakan tindakan melanggar hukum dan tentunya menggangu dan mengancam keamanan. Oleh karena itu terhadap dugaan keterlibatan oknum-oknum TNI yang terlibat dalam pembakaran tersebut harus dihukum sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” kata Anggota Komisi III Indra kepada Tribunnews.com, Kamis (7/3/2013).
Indra mengatakan seharusnya TNI dan Polri harus saling bekerja sama serta bahu-membahu di garda terdepan dalam menciptakan ketertiban sesuai dengan tupoksinya masing-masing.

“Bukan sebalinya saling menyerang,” ujarnya.

Ia mengatakan jika kedua institusi ini tidak bisa menjalankan tupoksinya masing-masing denga baik, maka kepada siapa lagi masyarakat berharap.

“Oleh karena itu saya mendesak Panglima TNI dan Kapolri sesegera mungkin mengusut tuntas kasus ini dan mencairkan suasana yang mencekam dilapangan,” tuturnya.

Selain itu, Indra juga mendesak Menkopolhukam Djoko Suyanto turun tangan dalam penanganan kasus tersebut.

“Mengingat peristiwa saling serang antara TNI dan Polri merupakan persoalan serius dan bukanlah yang pertama kali terjadi, serta agar ada upaya cepat, penyelesaian menyeluruh dan agar bisa terlokalisir,” katanya.

suprapto

Read Previous

52 Milisil Kesultanan Sulu Tewas di Sabah

Read Next

IPW: Copot Kapolres OKU dan Kapolda Sumsel