Masjid Raya Dompak Di Resmikan

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Peresmian Masjid Raya Dompak direncanakan sejalan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW pada jumat (25/01/2013) mandatang. Dalam peresmian tersebut akan dihadiri oleh Gubernur Kepri, Wakil Gubernur Kepri, Sekda Kepri, Ketua DPRD Kepri, Walikota Tanjungpinang, FKPD, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Masyarakat Dompak dan Sekitarnya.

” Kegiatan ini dilakukan dengan bekerja sama dengan Panitia Peringatan Hari Besar Indonesia (PHBI) Kepri dan juga Biro Kesra Provinsi Kepri. Pada acara tersebut, kami juga akan menghadirkan Qori terbaik Kepri yang pernah meraih jura II dalam MTQ Nasional di maluku, ” ujar Dimyath, Kepala Biro Administrasi Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Provinsi Kepri.

Dengan diresmikannya Masjid Raya Dompak, aktifitas peribatan di masjid ini akan terus dilakukan sehubungan dengan pindahnya sebagian Kantor gubernur Kepri dan sejumlah SKPD dilingkungan Pemprov Kepri di Dompak.

” Masjid Raya ini, telah digunakan beberapa waktu lalu dengan melakukan shalat Jumat bersama Gubernur kepri dan seluruh pegawai yang sudah pindah kerja di Dompak, ” tambahnya, Selasa (22/01).

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang jatuh pada Kamis (24/01) nanti, namun Pemprov Kepri akan menyelenggarakan Jumat (25/01).

” Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW biasanya digelar pada malam hari, namun karena disejalankan dengan peresmian Masjid Raya Dompak maka Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW akan digelar mulai pukul 10.00 WIB. Dan dilanjutkan dengan Shalat jumat berjamaah, ” ujarnya.

Mengenai fasilitas di Masjid Raya Dompak, saat ini sudah lengkap baik keberadaan listrik, air, maupun perangkat sound sistem.

” Masjid raya ini juga dilengkapi dengan ruangan serba guna dan juga Islamic Centre yang dapat menampung sekitar 300 jamaah, perpustakaan dan ruangan untuk pengurus dan imam masjid, serta nantinya akan ada ruangan Perkantoran untuk MUI, Dewan Masjid dan Ormas Islam, ” ujar Dimyath. (HK/Edy)

Edy

Read Previous

LPDS Gelar Lokakarya Perubahan Iklim

Read Next

DKP Kepri Kembangkan Ekonomi Nelayan