BMKG: Waspada Hujan Dan Petir

Tanjungpinang, Isukepri.com – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Tanjungpinang menyampaikan, kondisi cuaca buruk yang saat ini terjadi di wilayah Tanjungpinang dan sekitarnya, berpotensi dilanda hujan dan petir. Untuk warga diimbau waspada dan berhati-hati jika melakukan aktivitas di luar ruangan, hal ini disampaikan Prakirawan BMKGTanjungpinang, Ardhito.

“Saat ini sedang mengalami musim peralihan angin, dari utara ke selatan. Petir masih berpotensi terjadi, kita juga mengawasi masa peralihan musim utara dengan musim selatan dan banyak terjadi awan sidiq,” katanya, Kamis (9/5).

Sementara, untuk puncak kecepatan angin masih akan terjadi, dan mengakibatkan rusaknya beberapa plang di kawasan Bandara Raja Haji Fisabillah (RHF) Tanjungpinang beberapa waktu lalu.

“Kecepatan angin mencapai 80 sampai 90 kilometer per jam dan dapat berpotensi terjadinya angin kencang dan petir, tidak menutup kemungkinan terjadi untuk beberapa hari ke depan. Karena musim peralihan dari utara ke selatan akan terus berlanjut hingga akhir bulan ini,” katanya.

Apabila berbicara peralihan cuaca, kata dia, juga diakibatkan oleh ketebalan awan comolonimbus hingga mencapai 9.000 meter ke atas, hal itu merupakan penyebab cuaca bisa berubah secara dadakan.

“Ketebalan awan comolonimbus yang turut mengakibatkan potensi petir dan jarak pandang penerbangan hanya sejauh satu kilometer ke bawah,” ujar Ardhito.

Untuk masyarakat ia menghimbau, dapat lebih waspada terhadap penggunaan peralatan elektronik, jika sewaktu-waktu terjadi cuaca buruk.

“Hindari penggunaan handphone (HP), tidak memilih tempat yang lebih tinggi dan berteduh di bawah pohon jika hujan turun,” katanya. (Rizal)

Alpian Tanjung

Read Previous

REI Minta Urusan IMB Satu Pintu

Read Next

Alex Ferguson Pensiun dari Jabatan Manager MU