Nelayan Tanjung Riau, Akui Sudah Rasakan Manfaat Bantuan DKP Kepri

IMG_20150610_195056Batam, IsuKepri.com – Bantuan yang diberikan oleh Dinas Kelautan dan Perikanan(DKP) Provinsi Kepulauan Riau untuk para nelayan, yang salah satunya ialah nelayan yang berada dikawasan pantai Tanjung Riau Kota Batam, sudah dirasakan manfaatnya.

Hal tersebut diutarakan oleh Rusli, salah seorang nelayan Tanjung Riau.

“Kita disini mendapatkan bantuan dari Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kepulauan Riau yaitu 10 buah kapal dan 10 mesin setempel, alhamdulilah,” ujar Rusli kepada www.isukepri.com, Rabu (10/6).

Dikatakan oleh Rusli, dirinya beserta beberapa orang nelayan Tanjung Riau mendapatkan bantuan Kapal yang berbahan baku kayu dan mesin setempel 15 PK.

” Kalau seingat saya bantuan tersebut diberikan pada akhir tahun 2014 kemarin pak,” kata Rusli.

Lanjutnya, manfaat yang sudah dirasakannya ialah kemudahan dalam menempuh jarak jauh saat mengarungi lautan.

” Sebelumnya gax bisa jalan jauh pak, tapi setelah dapat bantuan alhamdulilah saya beserta nelayan lainnya, bisa agak jauh melautnya,” ucap Rusli.

Rusli yang dipercaya sebagai ketua dari kelompok nelayan “‘Mandiri Tanjung Riau”‘ ini, beberapa kali mengungkapkan apresiasinya akan bantuan yang diberikan ‎oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kepri.

Bantuan yang diberikan tersebut, merupakan salah satu dari sekian banyak upaya dari DKP Kepri dalam meningkatan hasil tangkapan para nelayan, yang secara tidak langsung berdampak pada upaya mensejahterakan nelayan.(SUTIADI MARTONO)

Sutiadi Martono

Read Previous

Berkat CCTV, Pencuri Susu Berhasil Ditangkap

Read Next

Nelayan : Mesin 15 PK Dapatnya satu, Coba 5 PK Biar Dapat Dua