Pelajar Terjungkal Lantaran Kendarai Motor Ngebut

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Seorang pelajar yang menggunakan celana olahraga milik salah satu SMA di Tanjungpinang, terjungkal di Jalan WR. Supratman Jalan Baru KM 8 Tanjungpinang, pada Kamis (13/2) sekitar pukul 15.00 WIB. Kecelakaan tunggal itu, disebabkan sepeda motor Yamaha Jupiter Z hitam dengan nomor polisi BP 4527 TM yang dikendarainya melaju dengan kecepatan tinggi.

Sehingga, pelajar tersebut hilang kendali saat mengendarai sepeda motornya dan akhirnya terjungkal di tepi jalan tempat lokasi kejadian (TKP) tersebut.

Warga setempat, Rudi yang melihat kecelekaan tunggal itu mengatakan, pelajar tersebut mengendarai sepeda motornya dari arah luar kota dan hendak ke dalam kota.

Saya melihat korban ini mengendarai sepeda motornya sangat laju dari arah luar kota. Sebelum jatuh, sepeda motor anak ini goyang seperti kehilangan kendali, ucap Rudi kepada IsuKepri.com.

Bahkan, kata dia, roda depan sepeda motornya seperti melayang dan hingga akhirnya ia (red, korban) jatuh sendiri dari sepeda motornya.

Sedangkan, anak ini jatuh di aspal sangat mengerikan, karena ia (red, korban) berguling – guling di aspal. Sementara, posisi korban dengan motornya memiliki jarak 10 meter setelah jatuh, katanya.

Selain itu, kata dia, kecelakaan tunggal tersebut tidak ada korban jiwa. Korban hanya mengalami luka lecet pada kedua tangan, kaki serta tubuhnya dan mulutnya berdarah. Atas kecelekaan itu juga, pihak kepolisian tidak ada.

Pantauan IsuKepri.com di lokasi kejadian, pelajar yang belum diketahui identitasnya tersebut, dibawa warga setempat ke Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Kepri guna mendapatkan perawatan medis. Kecelakaan itu juga mengundang perhatian para pengendara sepeda motor yang melintas di lokasi kejadian, dan hingga akhirnya korban menjadi tontonan warga.

Namun, setelah pelajar itu di gendong oleh salah seorang Oknum TNI yang berpakaian PDL (red, loreng) ke dalam mobil milik salah seorang warga setempat dan dibawa ke rumah sakit. Warga yang berkeruman itu juga membubarkan diri. (ALPIAN TANJUNG)

Alpian Tanjung

Read Previous

Awal Maret, Kemenhub Naikkan Harga Tiket Pesawat

Read Next

APK Demokrat Paling Banyak Ditertibkan