Mahasiswa FISIP UMRAH Aksi di Kampus Dopak

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Empat mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik UMRAH tanjungpinang gelar aksi di depan kantor staf Fakultas, Kampus Dompak, Jumat, (15/3). Dalam aksinya mereka menyayangkan kepada pihak Fakultas terkait belum masuknya aliran listrik dan air dikampus Dompak.

Hal ini diungkapkan oleh Dimas Prayoga, Koordinator Aksi.

“Seminggu sudah Kampus Pindah, Listrik dan Air tak ada, bagaimana kami mau melakukan Aktifitas dikampus,” Ujar Dimas.

Dimas menambahkan, mereka meminta pertanggungjawaban dari pihak Universitas untuk segera melengkapi segala sarana dan infrastruktur Kampus yang sampai saat ini belum ada.

“Perkuliahan telah aktif, tapi apakah efektif tanpa adanya listrik,” Tambah Dimas.

Menjawab pertanyaan itu, Wakil Dekan FISIP UMRAH, Bismar Aryanto mengatakan bahwa persoalan ini bukanlah menjadi tanggungjawab pihak Kampus, akan tetapi masih menjadi tanggungjawab pengelola.

Bismar juga mengaku, pihaknya juga kesulitan karena saat pindahnya kampus ke Domapk mendapati ratusan meter kabel hilang disalah satu ruangan, kendati demikian pihaknya juga telah berupaya menyediakan sebuah genset guna ketersediaan air bersih dan melayani administrasi mahasiswa.

“Listrik sudah kami upayakan dengan menyediakan sebuah genset, persoalan air akan lancar bila listrik telah tersedia,” ujar Bismar. (One)

ione

Read Previous

Kantor Tempo Di Serang

Read Next

SPBU di Karimun Kosong