Hasil Liga Premiere Inggris, Selasa 18-12-2012

Lanjutan Liga Premiere Inggris, Selasa 18 Desember 2012 mempertemukan antara Reading vs Arsenal.

Reading vs Arsenal 2-5

Madejski Stadium, Arsenal kembali bangkit setelah beberapa pekan menuai hasil kurang memuaskan. Pemain anyar Santi Cazorla mencetak hattrick pertamanya untuk Arsenal.

Menit ke-14, Kieran Gibbs menusuk dari sisi kanan pertahanan Reading, melepas umpan dan diselesaikan dengan baik oleh Lukas Podolski. 0-1 untuk Arsenal. Menit ke-32, Podolski melakukan tusukan dari sisi kiri dan melepas umpan ke kotak penalti. Santi Cazorla berada pada posisi yang tepat dan dengan cepat menyundul bola dan gol! 0-2 untuk Arsenal.

Hattrick pertama Santi Cazorla untuk Arsenal
Hattrick pertama Santi Cazorla untuk Arsenal

Dua menit kemudian, Theo Walcott melepas umpan dari sisi kanan, bola dipantulkan oleh Gibbs dan Santi Cazorla yang mendapatkan bola dengan tenang menceploskan bola ke dalam gawang. 0-3 untuk Arsenal.

Menit ke-60, Cazorla mencetak gol ketiganya dipertandingan ini alias hattrick, setelah berhasil memanfaatkan bola hasil kerjasama Podolski dan Jack Wilshere. 0-4 untuk Arsenal.

Unggul 4 gol, Arsenal lengah, hal ini berhasil dimanfaatkan oleh Adam Le Fondre dan Jimmy Kebe, kedudukan berubah menjadi 2-4.

Menit ke-80, Cazorla berhasil mengatur serangan dan mengirimkan umpan manis ke Theo Walcott, dan Walcott tidak menyia-nyiakannya. Gol! 2-5 untuk Arsenal.

Gol Theo Walcott
Gol Theo Walcott

(net/andria)

Andria Gutama

Read Previous

Hasil Liga Premiere Inggris, Sabtu 15-12-2012

Read Next

Dandy Zuriady Menangi Tour De Barelang