Yusuf Kala : Terorisme Itu Kriminal, Harus di Berantas

Mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla menegaskan, tindakan tegas layak diberikan kepada pelaku teroris yang menebar teror di masyarakat atau terhadap simbol negara seperti penembakan anggota kepolisian.

“Ini kan kriminal. Ya, polisi harus melakukan penegakan hukum dengan tindakan yang keras,” kata mantan wapres yang akrab dipanggil JK itu saat berkunjung ke Yogyakarta, Sabtu 1 September 2012.

Menurut JK, penanggulangan teroris tidak saja tanggung jawab aparat tapi masyarakat juga harus menjadi mata dan telinga bagi aparat kepolisian. “Masyarakat harus membantu aparat kepolisian untuk membongkar teroris ini,” ujarnya.

Ia mengatakan bahwa tindakan teror yang dilakukan teroris tidak juga terkait dengan situasi politik, karena teroris selalu dengan tindakan radikal dan ingin mengubah ideologi. “Kejadian di Solo tak terkait dengan masalah politik,” tegasnya.

Ketua Umum PMI ini juga menyatakan keprihatinannya atas jatuhnya korban meninggal dari aparat kepolisian dalam baku tembak dengan terduga teroris. “Saya sangat prihatin, namun tindakan tegas tetap harus diberikan kepada teroris,” tutur JK.

suprapto

Read Previous

1 Anggota Densus 88 Tewas di Tembak Teroris

Read Next

Hasil Liga Premiere Inggris, Sabtu 01-09-2012