b\’right PLN Batam Bagi Takjil Pengguna Jalan

BATAM, IsuKepri.Com — Momentum Ramadhan 1433 H/ 2012 M tidak disia-siakan b”‘right PLN Batam. Dengan membagikan takjil kepada para pengguna kendaraan roda empat dan roda dua yang tengah melintas di Simpang Jam-Batam, Senin (30/7).

Senior Manager Hubungan Komunikasi b”‘right PLN Batam, Agus Subekti memimpin langsung kegiatan tersebut. Menurutnya, pembagian takjil ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dan kebersamaan b”‘right PLN Batam bersama masyarakat muslim Kota Batam yang tengah di perjalanan.

“Pembagian takjil ini merupakan kegitan rutin yang dilakukan b”‘right PLN Batam dalam bulan Ramadhan setiap tahunnya,” kata Agus Subekti kepada IsuKepri.Com.

Agus menyatakan, ratusan takjil dibagikan dalam kegiatan yang dilakukan disaat waktu berbuka ini. Yang diharapkan dapat menyempurnakan ibadah puasa umat muslim untuk menyegerakan berbuka tepat pada waktunya.

Jajaran petinggi dan sejumlah karyawan b”‘right PLN Batam turut terlibat dalam pembagian takjil kepada pengguna jalan, kerjasama dengan Tribun Batam ini. Mereka ikut turun ke jalan dan menyerahkan langsung takjil yang dikemas dalam kotak tersebut kepada masing-masing pengguna jalan.

“Dengan pembagian takjil, para pengendara tidak perlu lagi terburu-buru di perjalanan untuk mengejar waktu berbuka. Karena dapat istirahat sejenak di pinggir jalan untuk segera membatalkan puasa dengan menyantap takjil,” ujar Agus.

Mendapat bingkisan takjil, senyum sumringah terlihat dari wajah-wajah pengendara jalan. Diantara mereka juga ada yang langsung meminggirkan motornya dan menikmati takjil. Begitupun dengan pengendara kendaraan roda empat, juga terlihat langsung membuka bingkisan dan menyantap menu takjil dadakan tersebut.

“Kami sangat berterima kasih atas kepedulian dan ketulusan yang dilakukan b”‘riht PLN Batam,” kata Yunus, salah seorang pengendara. (eki)

iwan

Read Previous

Olimpiade London 2012 : Brasil Lolos ke Perempat Final

Read Next

Diduga Intimidasi, Pengelola Nagoya Hill Dilaporkan Polisi