Quota Solar Kurang, Pengelola Pangkalan Mengeluh

Bintan, Isukepri.com – Quota Solar tak cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Hal ini diungkapkan oleh salah satu pengelola pangkalan minyak di Kangboi, Toapaya Selatan.

” Quota solar yang kita peroleh hanya bertahan 2 minggu saja, sedangkan 2 minggu selanjutnya kita selalu kekurangan Solar dan Bensin untuk kebutuhan masyarakat, ” ujar Kangmet, pegelola pangkalan Insan Cita.

Pangkalan Insan Cita yang sudah berdiri kurang lebih 2 tahun ini, mengalami kesulitan dalam menyediakan stok BBM kepada masyarakat. Hal ini karena setiap pangkalan sudah di patok Quotanya.

” Kita sudah berupaya untuk meminta penambahan quota Solar dan Bensin, namun pihak terkait selalu mengatakan bahwa quota sudah habis, dan tidak bisa di tambah lagi, ” ujarnya.

Hal ini tentunya sangat bertolak belakang dengan kondisi saat ini dengan telah terbongkarnya mafia Solar di Bintan. Sedangkan kebutuhan masyarakat sangat mendesak, apalagi Solar merupakan kebutuhan vital masyarakat untuk menghidupkan diesel dan lain-lain.

Beberapa usahan kecil rumahan juga tutup karena kesulitan mendapatkan bahan bakar solar.

Hal senada juga di sampaikan oleh Ahong, salah satu pemilik pangkalan di wilayah Toapaya. Ahong sangat kecewa dengan sikap mafia solar yang hanya mencari keuntungan pribadi.

” Kita kecewa sama mafia-mafia Solar, ” ujarnya dengan logat tionghua yang kental.

Masyarakat sangat berharap pihak yang berwajib yakni kepolisian dapat dengan tuntas mengusut mafia Solar ini hingga ke akar-akarnya. (Slk)

suprapto

Read Previous

Mar Siap Bongkar Mafia Solar

Read Next

Junaidi Fajri, Pendiri BAMMA