BI Kepri, Gencar Sosialisasikan GNNT

Batam, IsuKepri.com – Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Kepulauan Riau, tak henti – hentinya mengadakan sosialisasi yang berguna sebagai upaya memeratakan penggunaan mata uang Indonesia, Rupiah, sebagai alat tukar dalam bertransaksi.

Kali ini, dalam acara Car Free Day di Nagoya, BI dan Ikatan Kasir Bank Batam mengadakan sosialisasi ciri keaslian uang rupiah sekaligus sosialisasi gerakan non tunai, Minggu (10/5) pagi.

‎Dalam kegiatan tersebut, menurut informasi yang diedarkan oleh bagian humas Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Riau, ada penukaran uang pecahan kecil.

Sebelumnya, Bank Indonesia Provinsi Kepulauan Riau sudah melakukan Seminar Nasional Gerakan Nasional Non Tunai(GNNT), pada Kamis (23/4/15) lalu.

Gerakan yang mendorong dan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk senantiasa menggunakan sistem pembayaran dan instrumen pembayaran non tunai dalam melakukan transaksi pembayaran itu, diyakini dapat mendukung sistem pembayaran yang aman, efisien dan lancar.

Kepala BI Perwakilan Kepri, Gusti Raizal Eka Putra menjelaskan ciri beberapa negara maju dalam sistem pembayaran salah satunya adalah semakin terbatasnya penggunaan uang tunai dalam transaksi sehari-hari.

“‎Jika kita melihat negara tetangga kita, seperti Singapura mereka sudah menerapkan sistem pembayaran yang aman dan efisien. Itu tercermin dari presentasi penggunaan transaksi tunai yang hanya sebesar 55,5 persen. Sementara di Indonesia tingkat penggunaan transaksi tunai mencapai hingga 99,4 persen,” ujar Gusti Raizal Eka Putra, dalam Seminar Nasional GNNT‎ di Harbour Bay Hotel, beberapa waktu lalu.

Presentase tersebut menunjukkan bahwa masyarakat Indonesia masih menyukai transaksi tunai, padahal transaksi tunai memiliki banyak kelemahan. Kelemahan itu diantaranya, tidak efisien karena anggaran yang dikeluarkan BI untuk pengelolaan rupiah seperti pencetakan dan pengedaran Rupiah cukup besar.

suprapto

Read Previous

Produk UKM Batam Dipromosikan Keluar Negeri

Read Next

Limbah Seafood dan Tempurung Jadi Souvenir Menarik