Pemkab Bintan Akan Bentuk Tim Terpadu

Bintan, IsuKepri.com – Pemerintah Kabupaten Bintan akan membentuk tim terpadu One Stop Service (Pelayanan Satu Arah) untuk pengaduan dan memudahkan masyarakat serta pengusaha dalam berbagai urusan.

“Ke depan kita akan membentuk tim tempat pengaduan khusus. Sehingga kepala daerah lebih banyak ke lapangan dan memikirkan pengembangan daerah,” ujar Bupati Bintan, Ansar Ahmad saat memperingati Hari Otonomi Daerah di  Kantor Bupati – Bintan Buyu, Senin (27/4).

Ansar mengatakan hal itu karena dulu banyak pengusaha yang ngotot harus ketemu kepala daerah dalam urusan usaha.

“Kita akan melakukan pengembangan pelayanan masyarakat. Sehingga mereka memahami apa saja yang perlu dilakukan dalam berbagai urusan,” tuturnya.

Sistem pelayanan one stop service ini untuk peningkatan pelayanan yang lebih baik. Sehingga masyarakat dapat mengembangkan daya saing dan kreatifitas mereka.

“Sementara prinsip dasar otonomi daerah ini bertujuan untuk memberikan wewenang mengembangkan potensi daerah. Sehingga menuju daerah yang inovatif dan mandiri,” tambahnya. (Zai)

suprapto

Read Previous

Ansar Minta Manfaatkan MEA Untuk Tingkatkan Daya Saing

Read Next

Kebakaran, Polres Tanjungpinang Datangkan Team Labor