Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah Ditutup Sementara

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah yang berada di Jalan Ketapang, Kota Tanjungpinang, untuk sementara ini ditutup. Karena, sebagian bangunan di museum tersebut rusak.

Meseum yang merupakan kebanggaan Kota Tanjungpinang ini juga, ditutup sejak awal Mei 2014 lalu. Hingga kini, tidak berfungsi secara optimal. Sehingga, koleksi peninggalan sejarah yang ada di museum tersebut harus dipindahkan keruangan yang aman.

“Akibat kerusakan bangunan ini, koleksi peninggalan sejarah yang ada di museum dipindahkan ke ruang khusus, agar tetap terjaga keamanannya,” ujar Kasir Koleksi Museum Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah, Yusni kepada media ini, Senin (30/3).

Ia menambahkan, sebelum terjadinya penutupan museum ini, jumlah pengunjung mencapai lebih dari 14000 masyarakat ke museum ini.

“InsyaAllah, awal 2016 museum ini sudah siap direnovasi,” kata Yusni.

Yusni berharap, agar pemerintah melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Tanjungpinang, secepatnya menangani masalah ini. Supaya museum ini tidak terabaikan dan dapat difungsikan seperti pada daerah – daerah lainnya. (Rozie)

Alpian Tanjung

Read Previous

SD 004 Bukit Bestari Telah Raih 126 Prestasi

Read Next

BBM Naik, Stok Gas 3 Kg Masih Aman di Tanjungpinang