Satpol PP Amankan Oknum Pegawai Kelurahan Mesum

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tanjungpinang, mengamankan seorang oknum pegawai negeri sipil (PNS) yang bertugas di salah satu kelurahan di lingkungan Pemerintah Kota Tanjungpinang, JN (46) bersama seorang wanita AN (35) di kamar kos Jalan Pramuka Lorong Pulau Raja V RT 02/ RW 06, pada Rabu (25/2) malam.

JN yang sedang asik berduan bersama AN ini, terdiam dan tertunduk malu saat digerebek puluhan petugas gabungan dari Satpol PP Kota Tanjungpinang dan Provinsi Kepri, bersama TNI dan Polri.

Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban (Kabid Trantib) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tanjungpinang, Omrani mengatakan, operasi ini merupakan kegiatan rutin.

Awalnya, tambah Omrani, sasaran pertama pihaknya menggelar razia, bukan kamar kos. Tapi, sasarannya adalah menertibkan judi dadu goncang alias cingkoko.

“Namun, tiba – tiba ada laporan dari masyarakat, yang menginfokan ada pasangan di luar nikah (kumpul kebo) dilokasi penggrebekan tersebut. Ternyata, laporan warga itu benar, kita berhasil mengamankan pasangan kumpul kebo tersebut, papar Omrani kepada www.isukepri.com, Kamis (26/2) dini hari.

Lanjut Omrani, saat pihaknya menggerebek kamar kos tersebut, ditemukan pasangan diluar nikah alias kumpul kebo. Laki – lakinya seorang PNS berinisial JN, berdinas di salah satu kantor kelurahan di Kota Tanjungpinang.

Omrani yang saat itu didampingi Sekretaris Satpol PP Kota Tanjungpinang, Dedy menambahkan, sanksi yang akan diberikan kepada oknum PNS tersebut, masih dalam tahap proses.

Yang jelas, oknum PNS ini akan kita laporkan kepada Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Tanjungpinang, ucapnya.

Sementara, pantauan www.isukepri.com di lapangan, atas penggrebekan itu juga, AN yang diduga pasangan selingkuhan dari oknum PNS tersebut, merasa tidak terima.

“Ada apa ini, kami tidak ngapa – ngapain kok. Bapak – bapak ini macam tidak kenal dengan saya saja, ucap AN dengan nada geram kepada sejumlah petugas. (ISKANDAR)

Alpian Tanjung

Read Previous

Ekspor Kepri Turun Selama Januari 2015

Read Next

Satpol PP Bongkar Lapak Judi Dadu Goncang