Ansar : Bintan Expo Centre Sebagai Informasi Bagi Investor

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Bupati Bintan, Ansar Ahmad mengaku bangga dengan kebaradaan Gedung Bintan Expo Centre. Karena, bangunan ini (Bintan Expo Centre) sebagai media informasi tentang Pulau Bintan bagi para investor.

“Bintan Expo Centre (BEC) adalah media yang paling baik untuk menyampaikan informasi dibidang pariwisata bagi para investor yang ingin menanamkan modalnya di Bintan,” papar Ansar kepada www.isukepri.com, usai peresmian Bintan Expo Centre di Jalan Ahmad Yani Tanjungpinang, Kamis (5/2).

Ansar juga mengatakan, Bintan Expo ini baru permulaan, maka Pemerintah Kabupaten Bintan akan mengevaluasi berbagai fasilitas.

Kita akan gunakan touch screen didalam gedung ini, kalau kita berbicara masterpiece, dengan adanya media ini akan lebih rinci dan luas dalam mendapatkan informasi, ucapnya.

Disamping pariwisata, tambah Ansar, Pemkab Bintan juga mengembangkan sektor industri di bidang maritim, salah satunya adalah galangan kapal, dan juga industri pengolahan ikan.

Investor masih berpeluang besar menanamkan investasi di kawasan wisata Lagoi. Karena, dari 19.000 hektare, masih tersisa 700 hektare lahan kosong yang sangat strategis untuk dijadikan objek wisata, ujarnya.

Selain Lagoi, kata Ansar, di kawasan Bintan Utara tepatnya di kawasan Pantai Trikora juga dapat dijadikan objek wisata. Bahkan, beberapa pulau juga masih tersedia bagi para investor untuk dikembangkan.

Kita hanya memfasilitasi saja kepada pemiliknya, kemudian kawasan industri FTZ kita masih tersedia, seperti kawasan Bintan Aluminia, katanya. (IS)

Alpian Tanjung

Read Previous

Pelajar SMK 3 Tanjung Piayu Minta Kepala Sekolah Diganti

Read Next

Dahlan : Batam Salah Satu Destinasi Utama Indonesia