Syahrul Harap Kominda Harus Tanggap Informasi

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Meski kondisi Kota Tanjungpinang dalam keadaan aman, damai, dan kondusif. Namun setiap gejala yang timbul, diharapkan tidak boleh lengah, karena bisa menjadi sumber potensi konflik ditengah masyarakat.

Saya mengharapkan, kepada seluruh anggota kominda untuk dapat melakukan deteksi dini terhadap gejolak yang akan muncul di masyarakat, papar Wakil Walikota Tanjungpinang, Syahrul saat membuka acara peningkatan kapasitas komunikasi intelejen daerah Kota Tanjungpinang di ruang pertemuan Asrama Haji Provinsi Kepri, Senin (13/10).

Disamping itu, Syahrul juga meminta peran aktif anggota kominda dalam memberikan informasi serta cepat tanggap terhadap informasi – informasi yang ada.

Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh anggota kominda dapat melakukan koordinasi yang baik antara aparat unsur intelejen secara profesional, serta dapat bersinergi bersama pemerintah, masyarakat serta aparat, guna menjaga stabilitas keamanan Kota Tanjungpinang, ucapnya.

Diacara itu juga, Kepala Badan Kesbangpolpenmas Kota Tanjungpinang, Drs. Dimyath, M. Si, mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan peran aktif anggota kominda dan dinas instansi terkait dalam membantu Kepala Daerah dan menciptakan suasana yang tentram dan kondusif di Kota Tanjungpinang.

Selain itu, terbentuknya kominda di Kota Tanjungpinang diharapkan menjadi wadah yang efektif dalam memberikan informasi ancaman dan cegah diri dari segala apa yang akan terjadi di wilayah Kota Tanjungpinang, ujarnya.

Selain itu, kegiatan yang digelar oleh Badan Kesbangpolpenmas ini, dilaksanakan selama 3 hari, dimulai dari 13 hingga 15 Oktober 2014, dan diikuti oleh seluruh jajaran FKPD, SKPD di Kota Tanjungpinang. (ALPIAN TANJUNG)

Alpian Tanjung

Read Previous

Gita Pemuda Kepulauan Riau Masa Kini

Read Next

450 Jamaah Haji Asal Indragiri Hilir Tiba di Batam