Puluhan Guru SD Ikuti Bimtek Ekstrakurikuler Akreditasi

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Puluhan perwakilan guru – guru Sekolah Dasar (SD) dan Dinas Pendidikan dari 7 kabupaten/ kota se – Provinsi Kepri, mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) Ektrakurikuler Akreditasi Sekolah Dasar, Kesenian dan Sekolah Dasar (SD) Bersih Sehat, di Bintan Permata Hotel Tanjungpinang, Selasa (10/6).

Bimtek yang dilaksanakan itu juga, merupakan salah satu program Direktorat Pembinaan Sekolah Dasar, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang dilaksanakan melalui Dinas Pendidikan Provinsi Kepri.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kepri yang diwakili oleh Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Kepri, Admadinata.

“Pelaksanan bimtek ini untuk tim pengembang, supaya bisa monitoring dan evaluasi ke sekolah dan setelah mendapatkan Bimtek ini, yang nantinya bisa diikuti dan dilaksanakan dengan baik, jujur dan sopan santun,” kata Adma.

Ia mengatakan, sekolah merupakan suatu lembaga untuk belajar dan mengajar, serta tempat menerima dan memberi pelajaran. Sebuah sekolah akan bermutu jika terdapat pengakuan dan penilaian dari beberapa pihak yang berwenang dan itu disebut akreditasi.

Karena dikatakanya, akreditasi adalah merupakan penilaian kelayakan teknis/ akademis suatu lembaga penyelenggara program pendidikan, untuk menghasilkan lulusan dengan spesifikasi kompetensi.

“Pemerintah melakukan akreditasi untuk menilai kelayakan program atau satuan pendidikan dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan nasional secara bertahap, terencana dan terukur sesuai Undang – Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional,” ucapnya.

Sementara, akreditasi sekolah mempunyai tujuan, yaitu untuk memperolah gambaran kinerja sekolah sebagai alat pembinaan, pengembangan dan peningkatan mutu. Kemudian menentukan tingkat kelayakan suatu sekolah dalam penyelenggaraan pelayanan pendidikan.

“Maka dari itu, generasi yang baik juga didukung dengan genersi yang lebih baik, begitu juga dengan gurunya,” ujar Adma.

Sedangkan untuk pogram Bimtek Sekolah Dasar (SD) Bersih Sehat, katanya, juga merupakan salah satu program untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan prestasi belajar peserta didik melalui penciptaan lingkungan SD yang bersih dan sehat.

“Jadi, untuk SD bersih dan sehat yang dilaksanakan, agar warga sekolah dapat memahami, salah satunya untuk meningkatkan proses belajar, mutu dan prestasi belajar siswa,” katanya.

Sementara, ketua pelaksana kegiatan Bimtek Disdik Provinsi Kepri, Imam menyampaikan, bimtek yang dilaksanakan tersebut diikuti sekitar puluhan perwakilan guru SD dan Dinas Pendidikan 7 kabupaten/ kota se – Kepri.

“Bimtek ini bertujuan untuk mensosialisasikan pola pembinaan Bimtek, termasuk untuk mengimplementasikan bimtek itu sendiri dan narasumbernya berasal dari pusat dan daerah pakar fasilator,” kata Imam. (AFRIZAL)

Alpian Tanjung

Read Previous

Pengendara Motor Tewas Dalam Kecelakaan di KM 18

Read Next

NTB Dipastikan Menjadi Tuan Rumah MTQ Nasional Ke 26