Kapal Bawa 97 WNI Tenggelam Diperairan Malaysia

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Kapal yang membawa 97 Warga Negara Indonesia (WNI) tenggelam di lepas pantai barat Malaysia, pada Selasa (17/6) malam. Tenggelamnya kapal itu juga, dibenarkan oleh Kantor Sar Tanjungpinang.

Kasubbit Ops Basarnas Tanjungpinang, Eko Supriono membenarkan informasi kejadian tersebut. Hal itu juga, pihaknya mendapat laporan dari RCC Malaysia.

Kapal yang tenggelam kemarin, dilaporkan membawa 97 penumpang WNI, dan 31 penumpang berhasil selamat. Sedangkan, 66 penumpang beserta abk kapal belum ditemukan, ujar Eko kepada www.isukepri.com Rabu (18/6).

Ia mengatakan, peristiwa itu juga terjadi di perairan Malaysia. Dalam hal itu, pihak SAR Tanjungpinang, dan Aceh hanya sebagai pemantau dan menerima laporan.

Karena, lokasi kejadian tersebut masih di wilayah perairan Malaysia, dan pihak Malaysia masih melakukan pencarian korban, ucapnya.

Akan hal itu, kata dia, pihaknya belum mengetahui nama kapal pembawa 97 penumpang yang tenggelam tersebut. (ALPIAN TANJUNG)

Alpian Tanjung

Read Previous

Dinsosnaker Gelar Bimtek Keterampilan Bagi Kube

Read Next

Piala Dunia 2014 : Spanyol vs Chile 0-2