Bocah Enam Tahun Tewas Terlindas Truk Fuso

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Kecelakaan tragis kembali terjadi di Kota Tanjungpinang. Kecelakaan kali ini, menelan korban jiwa seorang bocah laki – laki berusia enam tahun. Bocah malang itu juga, diketahui anak dari pasangan Budi (32) dan Santi (26) yang merupakan warga Kampung Bugis.

Kecelakaan tersebut, terjadi pada Jumat (9/5) sekitar pukul 14.00 WIB di Jalan Senggarang, dan sekitar 60 meter dari Trafig Ligh simpang KM 14 Tanjungpinang.

Informasi yang diperoleh IsuKepri.com dari pihak Unit Kecelakaan Lalulintas (Lakalantas) Polres Tanjungpinang, bocah laki – laki malang itu diketahui bernama Satria (6) dan meninggal dunia di lokasi tempat kejadian perkara (TKP).

Dari hasil olah TKP, kepala korban diduga terlindas truk fuso. Sehingga korban Satria meninggal dunia di TKP, ucap Kepala Unit (Kanit) Lakalantas Polres Tanjungpinang, IPDA Syaiful Amri kepada IsuKepri.com.

Syaiful menyampaikan, korban itu juga anak dari pengendara sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi BP 3780 WI yang tertabrak oleh truk fuso dengan nomor polisi BP 8232 TU yang dikemudikan oleh Klemen Mado (47).

Sebelum kecelakaan, Budi mengendarai sepeda motor Honda Beat dan membawa penumpang bernama Santi dan korban Satria, katanya.

Ia mengatakan, sepeda motor Honda Beat yang dikedarai oleh Budi berjalan dari arah dalam kota dan hendak menuju ke Senggarang.

Setibanya di TKP, pengendara sepeda motor Honda Beat lepas kendali dan jatuh kearah kanan, hingga masuk ke lajur kanan. Pada saat bersamaan, di lajur kanan, datang kendaraan truk fuso yang berjalan berlawanan arah, papar Syaiful.

Sehingga, kata Syaiful, kecelakaan antara kedua kendaraan tersebut tidak bisa dihindari. Namun, saat kejadian, pengendara dan seorang penumpang sepeda motor Honda Beat yakni Budi dan Santi jatuh kearah kiri.

Sedangkan, satu penumpang lagi, yakni korban Satria (6) yang merupakan anak dari pengendara tersebut, jatuh bersama sepeda motor Honda Beat ke kanan. Sehingga, korban terlindas roda belakang sebelah kanan truk fuso, dan meninggal dunia di TKP. Sementara, pengendara sepeda motor dan isterinya mengalami luka lecet, ucapnya.

Atas kejadian itu, kedua kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan tersebut, diamankan pihak Unit Lakalantas Polres Tanjungpinang, guna pemeriksaan lebih lanjut. (ALPIAN TANJUNG)

Alpian Tanjung

Read Previous

Wawako Senam Bersama Siswa TK Se – Kota Tanjungpinang

Read Next

Irianto Jabat Plt Kakansatpol PP Kota Tanjungpinang