Penumpang Kecewa Lion Air Delay 4 Jam

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Pengguna jasa Maskapai Lion Air kecewa terhadap pelayanan yang diberikan pihak Lion. Pasalnya, pesawat Lion Air Boeing 737/ 400 yang akan ditumpangi para penumpang, tidak kunjung terlihat hingga pukul 14.00 WIB.

“Jelas kita kecewa, karena saya sudah membeli tiket kereta api dari Jakarta ke Bogor. Karena pesawat Lion Air delay, tiket yang telah dibeli terpaksa hangus,” ujar seorang penumpang yang akrab disapa Budi, Kamis (27/2).

Lion Air yang biasanya dijadwalkan berangkat dari Tanjungpinang menuju Jakarta, pada pukul 10.00 WIB. Sambungnya, malah tidak terlihat hingga pukul 14.00 WIB. Pada pukul 14.00 WIB, baru pesawat tersebut muncul di landasan bandara dan tidak diketahui pasti penyebab keterlambatannya.

“Lagi pula, kalau terhitung delay sampai 4 jam, pihak Lion Air harus memberikan kompensasi ganti rugi. Semantara ini, kami para penumpang hanya diberi makan siang,” tegasnya.

Keterlambatan Lion dari Jakarta tersebut, diakui karyawan counter tiket Lion di Bandara RHF Tanjungpinang. Namun menurutnya, yang berhak memberi statement adalah Manager Lion, Handoko. Semetara itu, Handoko yang dijumpai IsuKepri.com, sedang mengikuti rapat dengan pihak Angkasa Pura II. (SAUD MC)

Alpian Tanjung

Read Previous

Syahrul Imbau Pedagang Bincen Jaga Kebersihan

Read Next

Tes Urine, Pegawai Sekwan Kepri Bersih Narkoba