Sarni, Memilih untuk Fokus Berkuliah

Profil, Isukepri.com – Mahasiswi Kedokteran semester tiga di Universitas Batam (UNIBA) satu ini memilih untuk fokus menyelesaikan kulianya dulu dengan sedikit menepikan aktivitas lainnya. Padahal disisi lain, Sarni juga memiliki potensi baik dalam menulis. Hobby menulis yang dirinya gemari sejak masa SMA kini sudah membuahkan hasil, salah satu bukunya yaitu “Syimfoni Balqis”.

Anak dari H.Sakaruddin dan Hj.Hasni yang lahir pada tanggal 4 Januari 1995 ini memiliki banyak prestasi antra lain,pernah menjuarai perlombaan menulis dengan tema “Hijab” dan perlombaan membaca puisi.

Kuliah dengan jurusan Kedokteran membuatnya harus ekstra dalam belajar dan membagi waktunya karena jurusan Kedokteran memiliki tingkat kesukaran yang berbeda dengan jurusan lainnya. Dirinya sangat mendambakan nilai-nilainya terus meningkat dari waktu ke waktu.

“Untuk sementara menulis dipending dulu, fokus kuliah saja. Butuh keseriusan untuk mempertahankan nilai kuliah dan terus berusaha memperbaiki nilai nilai sebelumnya,” ungkap Sarni, Selasa (13/1).

Kendati demikaian, dirinya juga aktif di salah satu Organisasi internal kampus yakni  Forum Study Islam Mahasiswa (Forsima). Kepedulian Sarni tentang pentingnya pendidikan juga sangat tinggi, saat ini saja dirinya sedang sibuk mengumpulkan buku anak-anak untuk disumbangkan ke Panti Asuhan.

“Anak-anak Panti Asuhan butuh buku bacaan, ini merupakan upaya mengajak mereka gemar membaca sejak dini ,” alasannya.

Sarni juga mengajak kepada mahasiswa-mahasiswa lainnya untuk ikut berpartisipasi dalam menyumbang dan mengumpulkan buku-buku sebagai  bahan bacaan dan bahan belajar anak-anak di Panti Asuhan.(CR04)

Alpian Tanjung

Read Previous

Jalan Lintas Tengah Bintan Kini Sepi

Read Next

APK Hanya Boleh Satu Baliho Disetiap Kelurahan