Persiapan Menjelang UN, Program Try Out Dimantapkan

Batam, Isukepri.com – Persiapan menjelang Ujian Nasional (UN) untuk pelajar SMA/sederajat yang rencananya akan diselenggarakan pada Maret mendatang perlu mendapatkan perhatian khusus dari sekolah-sekolah. Salah satu strategi jelang UN, SMK Real Informatika Batam melakukan memantapkan Try Out kepada siswa kelas XII-nya.

Hal ini diungkapkan oleh Alfrida Paulina, ST Guru Studi Bahasa Inggris SMK Real Informatika Batam. Menurutnya, siswa yang akan menghadapi UN nanti telah diberikan bekal dengan pemantapan Try Out yang dilakukan rutin sebulan sekali.

“Terkait UN, saat ini kami sedang fokus pada pemantapan Try Out-nya. Disamping itu, kami juga memprioritaskan pemahaman tentang materi-materi yang biasa muncul disaat UN,” ungkap Alfrida, Selasa (28/1).

Dirinya mengaku, Try Out yang diberikan kepada siswa dilakukan rutin setiap bulan sejak siswa tersebut naik ke kelas XII.

“Dalam pelaksanaan Try Out, kami menguji siswa dengan soal-soal UN tahun 2009 hingga tahun 2013 lalu,” lanjutnya.

SMK Real Informatika sendiri pada tahun ini menyelenggarakan UN untuk 45 siswa dengan jurusan multimedia, teknik komputer jaringan, rekayasa perngkat lunak, dan jurusan akuntansi.

Kabarnya, pada tahun lalu sekolah yang beralamatkan di Ruko Permata Niaga Suka Jadi ini meraih peringkat kelulusan ke-10 se-Kepri sekaligus meraih peringkat ke-3 se-kota Batam.

Alfrida optimis pada tahun ini siswanya lulus 100% dengan nilai terbaik dan meraih kembali peringkat kelulusan ditingkat Kota maupun Provinsi. (CR01)

suprapto

Read Previous

Mundurnya Arison sebagai Ketua KPU Dipertanyakan Publik

Read Next

Timnas U-23 Jamu Argentina Maret Mendatang