Gubernur Kepri Terima Penghargaan Dari Wakil Presiden RI

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Gubernur Provinsi Kepri, H Muhammad Sani, menerima penghargaan atas Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) terbaik Tahun 2013 dari Wakil Presiden RI, Prof Boediono, di Istana Wapres RI Jakarta, Senin (2/12) petang.

Penghargaan itu juga berdasarkan dari akuntabilitas kinerja Pemprov Kepri tahun 2013 mengalami peningkatan cukup signifikan. Jika tahun lalu Kepri hanya mendapat nilai CC yang artinya cukup baik, tahun ini Kepri mendapat nilai B yang artinya baik.

Selain Kepri, ada enam provinsi lain yang mendapat nilai B. Sementara yang mendapat nilai A hanya KPK, BPK, BPKP, Kementerian PAN dan RB, Kementerian Kelautan dan Perikanan serta Kementerian Keuangan RI.

Wapres berharap agar di masa depan target pencapaian laporan akuntabilitas kinerja bukan saja output tapi juga outcome, yakni manfaat apa yang dirasakan masyarakat dari program yang dilangsungkan. “Misalnya membanngun jalan puluhan kilometer. Kalau yang melintasinya hanya hewan ternak kambing saja, maka tak ada manfaatnya jalan itu dibangun,” kata Wapres.

Kepri merupakan salah satu dari tiga provinsi yang mengalami peningkatan nilai dari CC ke B.
Karena di luar para peraih peringkat terbaik, Wapres mengatakan, bahwa jumlah mereka yang mendapatkan status C dan CC masih banyak. Untuk mencapai itu dengan cara harus berkerja keras dan dibantu dari instansi – instansi lainnya.

Kuncinya komitmen dari pimpinan masing – masing lembaga, kata Wapres.

Pada kesempatan tersebut, Gubernur Sani pun ingin akuntabilitas kinerja Kepri dari tahun ke tahun terus meningkat dan memberi manfaat besar bagi masyarakat. Salah satunya, agar setiap kegiatan yang dilakukan memberi manfaat besar bagi masyarakat.

Selain itu untuk memberi manfaat kepada masayarakat, Gubernur Sani langsung melakukan roadshow ke kabupaten kota, agar pembangunan yang dilakukan benar – benar bermanfaat untuk masyarakat. Gubernur terus menjemput aspirasi kepada masyarakat. Apa yang diminta, akan diprioritaskan, apalagi kegiatan pembangunan itu bermuara bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat dan peningkatan kualitas hidup.

Penghargaan akuntabilitas kinerja instansi pemerintah yang di berikan oleh wakil Presiden RI, juga dihadiri oleh  sejumlah menteri dan gubernur, seperti Menpan RB Azwar Abubakar, Mendagri Gamawan Fauzi, Menag Surya Dharma Ali, Menpor Roy Suryo. Sementara dari Kepri, hadir juga Kepala Inspektorat Mirza Bachtiar dan Karo Humas Protokol Heri Mokhrizal.

Pada kesempatan tersebut, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Abubakar, memberikan laporan akuntabilitas kinerja merupakan penerapan salah satu azaz pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi, kolusi dan nepotisme, demi mempertanggungjawabkan hasil akhir kinerja kepada masyarakat.

Penerapan akuntabilitas kinerja yang baik mencakup mulai dari proses perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, pelaporan dan evaluasi internal dari program kerja masing – masing instansi pemerintahan. Setiap tahun diupayakan targetnya semakin tinggi, seperti tahun depan mungkin yang akan menjadi fokus utama adalah pencapaian kinerja, kata Menteri PAN. (AFRIZAL/Hum)

Alpian Tanjung

Read Previous

Suyatno Buka Penyuluhan Hukum Dan HAM

Read Next

Kominda Yogya Kunjungi Kepri