Sekdaprov Lepas 77 Atlet PNS Korpri Kepri ke Manado

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Plh. Sekdaprov Kepri, H.Said Agil, melepas sebanyak 77 Atlet Pegawai Negeri Sipil (PNS) Korpri Kepri, untuk kejuaraan Pekan Olahraga Nasional (Pornas) tahun 2013, Jumat (15/11) di Gedung Daerah Tanjungpinang. Pelepasan atlet tersebut untuk pertandingan lima Cabang Olahraga (Cabor) di Manado (Sulawesi Utara).

“Untuk 77 atlet PNS Korpri Kepri yang akan bertanding di kejuaraan Pornas di Ambon, kami atas nama dari pemerintah Provinsi Kepri, tolong jaga nama baik provinsi Kepri dan tunjukan sportifitas dalam bertanding. Kita bukan semata-mata untuk mencari kemenangan tapi juga tunjukan eksitensi Korpri Kepri untuk mengembangkan olahraga,” kata Said Agil.

Namun, kata dia, selain atlet dari Provinsi Kepri yang bertandiang nanti, para atlet dari Provinsi lainnya juga ikut, seperti Jakarta banyak para pegawainya yang sudah menjadi atlet nasional dan ini sangat berat. ” Tapi kita tetap harus semangat dan tunjukan bahwa atlet Kepri bisa. Saya yakin semua atlet disini berjuang untuk  mengharumkan nama Kepri kalah dan menang itu urusan kedua,” ujarnya.

Sementara Ketua Komite Olahraga Nasional (KONI) Provinsi Kepri, Nur Syafriadi menyampaikan kepada atlet  yang ingin berangkat ke Manado, agar bisa mendapatkan dan meraih medali emas.

“Untuk semua atlet saya berharap tetap berusaha dan semangat untuk bisa mendapatkan dan meraih medali emas, kalau bisa juara tapi itu berat, karena lawan provinsi lain banyak yang menjadi atlet nasional,” katanya.

Namun untuk memberi semangat kepada para atlet yang bertanding nanti, Nur mengatakan, akan memberi bonus kepada atlet kalau bisa meraih medali emas.

“Saya atas nama Koni Provinsi Kepri, untuk para atlet yang bertanding nanti, apabila teman – teman bisa berasil meraih medali emas, maka saya akan beri bonus dan ini tak main – main,” kata Nur.

Terpisah, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Provinsi Kepri, Riono mengatakan, ada sekitar 77 atlet PNS Korpri Kepri yang akan bertanding untuk lima cabang olahraga di Manado.

Untuk di Provinsi Kepri, kita akan mengirimkan 77 Atlet PNS Kepri untuk bertanding diantara lima cabang olahraga (Cabor) tersebut yaitu cabor Futsal, Bola Voli, Bulutangkis, Tenis Meja yang akan bertanding di Manado yang pelaksanaan pertandinganya selama 10 hari. Yaitu mulai dari  tanggal 20 November sampai 29 November 2013, kata Kepala Dispora Provinsi Kepri tersebut.

Diantara 77 altet yang dikirimkan ke Manado tersebut, kata Riono, untuk cabor Tenis Lapangan ada 11 atlet putra putri, Tenis Meja 12 atlet putra putri, Bulutangkis 6 atlet dan cabor Bola Voli ada 18 atlet. Dan untuk 77 atlet tersebut sudah termasuk 10 pelatih dan 10 official.

77 atlet tersebut rencananya ada tiga kali keberangkatan, pertama yaitu pada tanggal 16 November 2013 cabang olahraga Tenis Lapangan, kemudian tanggal 18 November yaitu cabang olahrga Bulutangkis, Tenis Meja dan Bola Voli dan terakhir keberangkatan ketiga tanggal 21 November 2013, yaitu  cabang Futsal, kata Riono.

Sementara maksud dan tujuan pertandingan di Manado tersebut yaitu untuk memelihara persatuan dan kesatuan bangsa, membangun karakter bangsa melalui media olahraga, dalam upaya meningkatkan ketahanan nasional. Kemudian menjaring bibit – bibit atlet potensial dari kalangan PNS dan sebagai puncak prestasi olahraga dikalangan PNS.

Untuk diketahui pelaksanaan Bapor Porprov Korpri Kepri ini diadakan setiap 2 tahun sekali. Sedangkan untuk Pornas diadakan selama 4 tahun sekali dan untuk di Provinsi Kepri ini, kita mengikutinya sudah yang kedua kali, ujar Riono. (AFRIZAL)

Alpian Tanjung

Read Previous

Gubernur Kepri Terima Penghargaan Ksatria Bakti Husada

Read Next

Riono: Atlet PNS Diberi Uang Saku