Liga Premiere Inggris 2013/2014 : Arsenal vs Southampton 2-0

Emirates Stadium, Arsenal tetap kokoh di puncak klasemen sementara Liga Premiere Inggris, ketika berhasil meraih poin penuh kala menjamu Southampton di Emirates Stadium.

Peluang pertama diperoleh Arsenal pada menit ke-11. Akselerasi Jack Wilshere ke dalam kotak penalti gagal dihentikan oleh lini pertahanan Southampton, sayang tendangan cantiknya dari sisi kanan hanya membentur tiang gawang, dan baik Olivier Giroud maupun Mesut Ozil terlalu telat untuk memanfaatkan bola rebound.

Tujuh menit kemudian, umpan manis Ozil disambut dengan baik oleh tendangan back heel fantastis Aaron Ramsey, dan lagi-lagi dimentahkan oleh tiang gawang.

Arsenal membuka keran gol pada menit ke-22. Kiper Southampton Artur Boruc terlalu lama memainkan bola, dan bola direbut oleh Giroud, dan dengan mudah Giroud menceploskan bola ke dalam gawang yang sudah kosong.

Souuthampton bukannya tanpa peluang, akan tetapi kiper Arsenal Wojciech Szczesny tampil perkasa dalam mementahkan usaha-usaha dari Jay Rodriguez, Adam Lallana dan Rickie Lambert.

Menit ke-70, Arsenal melakukan pergantian pemain, Theo Walcott dan Tomas Rosicky masuk menggantikan Santi Cazorla dan Mikel Arteta.

Menit ke-86, Jose Fonte melakukan pelanggaran terhadap Per Mertesacker di kotak penalti dan wasit langsung menunjuk titik putih. Giroud tidak menyia-nyiakan penalti tersebut dan sekali lagi sukses memperdaya kiper Boruc. 2-0 untuk Arsenal. (andria)

Andria Gutama

Read Previous

Liga Premiere Inggris 2013/2014 : Everton vs Liverpool 3-3

Read Next

Liga Premiere Inggris 2013/2014 : West Ham United vs Chelsea 0-3