Bocah Lima Tahun di KUD Tewas Mengeluarkan Buih

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Bocah laki – laki berusia 5 tahun warga Pelantar KUD, Wik tewas dengan mengeluarkan buih dari mulutnya, pada Sabtu (16/11) sekitar pukul 10.25 WIB. Hal itu diketahui setelah korban dilarikan oleh tetangganya ke Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Tanjungpinang.

Bocah laki – laki malang itu juga sempat ditangani oleh pihak medis RSAL, akan tetapi nyawa Wik tidak dapat diselamatkan.

Berdasarkan keterangan tetangga korban, Bagong, yang berusaha menolong Wik mengatakan, sebelum dibawa ke RSAL mulut dan hidung Wik mengeluarkan buih.

“Sementara orang tua korban bingung tanpa berbuat apa – apa ketika Wik sudah berada di atas pelantar KUD,” ujar Bagong, kepada IsuKepri.com.

Bagong mengutarakan, melihat kondisi Wik seperti itu, ia langsung menbawa korban ke rumah sakit.

“Kejadian ini, informasinya Wik jatuh ke laut di sekitaran Pelantar KUD ini. Hal ini juga, disebabkan kurangnya pengawasan dari orang tuanya. Untuk itu, sebagai tetangga, saya sudah sering menasehati orang tuanya agar anak jangan diibiarkan main sepeda di pelantar sendirian,” katanya.

Menurutnya, ia tidak mengetahui persis kapan Wik jatuh, karena ketika Bagong berada di Pelantar KUD, Wik sudah dipangku orang tuanya. (SAUD MC)

Alpian Tanjung

Read Previous

GOPTKI Bintan Gelar Lomba Tari Kreasi

Read Next

UU No 20 Tahun 2008 tentang Usaha Mikro, Kecil dan Menengah