Proyek SMAN Kepulauan Riau Tahun Ini Harus Tuntas

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Proyek pengerjaan Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri Kepulauan Riau yang dibangun di daerah Pulau Dompak Tanjungpinang, dikabarkan tahun 2013 ini masa pengerjaannya habis dan harus tuntas.

Kabarnya, Gubernur Provinsi Kepri, H.M. Sani juga telah mendesak Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, agar menyelesaikan pengerjaan proyek tahun 2010 tersebut. Sedangkan, untuk pengerjaan tahap ke-3,  dianggarkan sekitar Rp1, 2 miliar, oleh karena itu diupayakan dapat diselesaikan tahun ini.

“Pengerjaan tahun ini diharapkan siap, karena dari judul di berkas pelelangan mengatakan, bahwa proyek penyelesaian bangunan SMA tersebut, dan dari kata penyelesaian itu, mungkin memang harus tahun ini diselesaikan,” ujar sumber terpercaya kepada wartawan, Selasa (24/9).

Proyek yang pengerjaannya terhenti pada tahun 2012 silam, dan dilanjutkan pada tahun 2013 ini, kabarnya telat dikerjakan oleh kontraktor selama 2 minggu. Sementara, waktu pengerjaannya selama 150 hari atau 5 bulan.

Sementara, terkait pembangunan gedung itu juga, saat di pegang oleh Kepala Seksi (Kasi) Sekolah Menengah Atas (SMA) Disdik Kepri, Juritno, adanya temuan sebanyak Rp500 juta, dan hal itu diakui Juritno, serta Kepala Dinas Pendidikan Yatim Mustafa. Namun, uang tersebut telah dikembalikan ke kas Daerah. (HABIBI)

Alpian Tanjung

Read Previous

APBD-P Bintan 2013 Disetujui Rp1,023 T

Read Next

GMNI Batam Tolak SK Menteri Kehutanan