Harga Daging Impor Melonjak, Pembeli Sepi

Tanjungpinang,IsuKepri.com – Melemahnya nilai tukar uang  Rupiah terhadap Dollar beberapa pekan lalu, berdampak terhadap penjualan daging sapi impor (red, daging es asal Singapura) yang dijual di Pasar Tradisional Tanjungpinang melonjak sekitar Rp78 ribu/ kg. Dengan naiknya harga daging tersebut, sehingga pembeli tampak sepi.

“Semenjak Dollar naik, harga daging es Singapura yang kami jual sekarang naik. Dari harga Rp66 ribu/ kg, sekarang mencapai sekitar Rp78 ribu/ kg,” kata pedagang sapi es Singapura atau impor, Joni Sabtu (7/9).

Joni mengatakan, naiknya harga daging impor yang dijualnya tersebut, terjadi sejak dua pekan lalu. Daging es itu juga, diimpor dari negara Sungapura, dan Australia.

“Untuk mencukupi kebutuhan pembeli setiap harinya, kami hanya meyediakan puluhan kilo, itu pun jarang juga habis,” kata Joni.

Namun, naik atau turunnya harga daging es Singapura, tersebut tergantung dari Dollar. “Kalau Dollar naik, maka harganya juga ikut naik, bahkan naiknya mencapai Rp12 ribu/ kg,” ujar Joni.

Selain itu, seorang pedagang soto, Ami yang sering membeli daging menyampaikan, untuk harga daging es Singapura yang ia beli mahal.

“Semenjak Dollar naik harga juga ikut naik, saya bingung  bagaimana harga yang saya jual kepada pembeli. Kalau dinaikan harganya pembeli tak mau, dikurangi porsinya nanti pembeli kecewa,” kata Ami. (AFRIZAL)

Alpian Tanjung

Read Previous

Jelang Idul Adha, Agen Sediakan 2500 Kelapa

Read Next

Pedagang Sup Keluhkan Harga Ayam Kampung Mahal