DKP Gelar Safari \’Gemarikan\’ di SDN 013 Dompak

Tanjungpinang. IsuKepri.com – Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Kepulauan Riau, menggelar kegiatan safari “‘Gemarikan”‘ di SD Negeri 013 Bukit Bestari, Dompak Lama, Tanjungpinang, Sabtu (14/9). Acara yang merupakan rangkaian dari kegiatan DKP Kepri sebelumnya di Anjung Cahaya (19/6) lalu ini, diharapkan dapat membuat masyarakat lebih gemar mengkonsumsi ikan, khususnya anak – anak.

“Rangkaian kegiatan di SDN 013 Bukit Bestari ini, merupakan rangkaian kegiatan DKP yang pernah digelar di Anjung Cahaya tempo lalu, hanya saja, sasarannya yang berbeda, jika di Anjung tersebut kita prioritaskan kepada ibu – ibu PKK se-Kepri, saat ini dikhususkan kepada siswa SD,” ujar Kasi Bina Usaha DKP Kepri, Ade Ovita.

Gemarikan tersebut, sambung Ovita, sebenarnya merupakan singkatan dari Gerakan Memasyarakat Makan Ikan. Mengingat, kurangnya minat masyarakat mengkonsumsi ikan, sebab itu kegiatan ini terus digalakkan DKP Kepri.

“Kita menyajikan bakso sebagai menu untuk para siswa dan seluruh guru di SD ini, setelah itu, kita memberikan nuget ikan kepada para siswa untuk dibawa pulang setelah menyatap bakso, intinya tetap bernuansakan ikan, dan menu yang kita sajikan ini dari bahan dasar ikan,” paparnya.

Kepsek SDN 013 Bukit Bestari, Isnaini mengatakan, kegiatan DKP tersebut sangat baik untuk para siswa di sekolah yang ia pimpin. Mengingat banyaknya jajanan yang bukan berbahan baku ikan beredar di sekolah, sangat disayangkan apabila siswa yang tinggal di Kepri kurang berminat terhadap makanan berbahan pokok ikan.

“Kita merasa bangga, sebanyak ini sekolah dasar di Tanjungpinang, hanya SDN 013 ini yang menjadi sasaran DKP untuk kegiatan gemar ikan, dan terimakasih atas menu bakso yang disajikan untuk 180 lebih siswa kita,” imbuh Isnaini pada IsuKepri.com. (SAUD MC)

Alpian Tanjung

Read Previous

PKK Batam Dipersiapkan Lomba Masak Tingkat Nasional

Read Next

Warga Keluhkan Parit Ditimbun Pemilik Lahan