Akibat Tambang, Air Sungai Pulai Surut 1 Meter

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Akibat adanya aktifitas tambang Bauksit yang berkedok Cut and Fill di Km 14 di sekitaran Jalan Adi Sucipto arah Kijang, yang dikelola PT Sherlindo Karya Pratama Tanjungpinang untuk rencana pembangunan Perumahan Residence Permata Asri. Akan hal itu, disinyalir berdampak terhadap waduk Sungai Pulai surut hingga 1 meter.

“Saya hanya menyampaikan, kalau tidak ada lagi pohon atau sudah gundul, yang menyerap air di sekitar kawasan Sei Pulai tersebut, maka dampaknya akan mengakibatkan air akan surut,” kata Kepala Bagian Teknik lapangan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Kepri, Yanto, Selasa (17/9) kepada Isukepri.com.

Dia mengatakan, pada prinnsipnya, di sekitar Sei Pulai area tangkapan air yang dikelola Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Kepri untuk kebutuhan masyarakat Tanjungpinang – Bintan, yang jelas saat ini air sudah turun dan surut.

“Yang jelas, hal itu sudah satu bulan ini air kami sudah turun dan surut sekitar 1 meter. Sebelumnya, ketinggian air tersebut sekitar 4 meter dan hari ini Selasa (17/9) hanya ada sekitar 2,53 Centi Meter,” kata Yanto.

Dia menambahkan, sebelum ada tambang bauksit di sekitar area waduk tersebut, air Sei Pulai tidak ada pengaruh hingga terjadi penyusutan dan turun seperti begini.

“Makanya, kami sekarang akan menjadwalkan kepada pelanggan untuk dibatasi, karena takut air tersebut tidak mencukupi untuk kebutuhan ribuan pelanggan masayarakat yang ada di Tanjungpinang,” ujarnya.

Kepada pengusaha penambang yang ada di area atau dilingkungan air Sei Pulai, kata dia, harus peduli dengan air. Karena Sei Pulai untuk kebutuhan masyarakat banyak.

Yeni, masyarakat atau pelanggan PDAM  mengatakan, sangat kecewa dengan penambang Bauksit yang ada di Jalan Adi Sucipto KM 14 Kijang, sebab berdampak terhadap air Sei Pulai.

“Saya sangat kecewa, kalau nanti di jadwalkan aliran air ke rumah saya. Seharusnya penambang tersebut ditutup saja, dari pada habis nanti air untuk kebutuhan kami sehari – hari,” katanya. (AFRIZAL)

Alpian Tanjung

Read Previous

Wali Kota: Tetap Berikan Pelayanan Terbaik Buat Masyarakat

Read Next

Pemko: Koperasi Didirikan Atas Dasar Kekeluargaan