Jelang Ramadhan, Polres Gelar Operasi Patuh Seligi

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Menjelang masuk Bulan Ramadhan, Kepolisian Resort Tanjungpinang menggelar Operasi Patuh Seligi tahun 2013. Operasi itu sendiri, digelar sejak 4 – 17 Juli 2013.

Kapolres Tanjungpinang, AKBP Patar Gunawan, melalui Kasubag Humas Polres Tanjungpinang, AKP Imawan Rantau menyampaikan, operasi patuh itu sendiri saat ini sudah berjalan di beberapa titik lokasi di Tanjungpinang.

“Untuk Operasi Patuh Seligi sudah dimulai sejak 4 Juli kemarin, dan akan berakhir pada 17 Juli 2013 mendatang,” ujar AKP Imawan, Senin (8/7) kepada media ini.

Selain Operasi Seligi, kata Imawan, Kepolisian Resort Tanjungpinang, akan melanjutkan dengan Operasi Ketupat Seligi tahun 2013, yang mana Operasi Ketupat itu sendiri merupakan Operasi menjelang lebaran Idul Fitri.

“Operasi Ketupat Seligi akan dilaksanakan enam hari sebelum lebaran hingga enam hari setelah lebaran Idul Fitri,” ucapnya.

Dalam operasi patuh seligi, kata dia, kepolisian melibatkan sebanyak 60 orang personilnya. Sedangkan, sasaran dari operasi itu sendiri yakni terhadap penindakan sekitar 50 persen dan dititik beratkan terhadap pelanggaran yang dapat menyebabkan laka lantas.

“Sementara, dalam Operasi Ketupat, Polres melibatkan kekuatan personilnya sekitar 2/ 3 persen, yakni kekuatan sekitar 293 orang personil,” katanya. (ALPIAN TANJUNG)

Alpian Tanjung

Read Previous

Ramadhan Road Show Bersama Komunitas Bengkel Sabda

Read Next

Pemekaran Kecamatan Bintim Harus Penuh Kajian