Bulan Puasa, Taman Kota Tempat Pacaran Remaja

Bintan, IsuKepri.com – Bulan puasa banyak pasangan muda mudi kedapatan pacaran di siang bolong di taman kota Kijang. Pasangan kekasih ini, lagi asik duduk berduan dan sekali – kali berpelukan di depan kolam taman Kota yang dilengkapi tempat duduk terbuat dari coran semen.

Anehnya, apa yang dilakukan oleh anak baru gede tersebut tidak mempunyai rasa malu sedikitpun. Dan apa yang mereka lakukan ini juga lepas dari pengawasan petugas Satpol PP yang rutin melakukan patroli.

Iin warga Kijang yang saat itu lagi nyantai di taman kota, juga merasa risih melihat tingkah laku dua remaja tersebut.

“Kita minta Satpol PP juga melakukan razia pada siang hari di taman kota. Agar tidak terdapat lagi remaja yang berpacaran di bulan suci ini,” ujar Iin, Rabu (24/7).

Mestinya, kata Iin, mereka tahu malu dan menghargai kesucian bulan ramadhan ini, dengan tidak melakukan hal yang tidak terpuji. (RAMDAN)

Alpian Tanjung

Read Previous

E KTP Bintan Banyak Dikembalikan ke Jakarta

Read Next

Program Kemiteraan Taspen Macet di Tanjungpinang