3 Kali Puasa, Masjid Nurul Iman Belum Rampung

Bintan, IsuKepri.com – Hampir melewati tiga kali bulan puasa, Masjid Nurul Iman Kijang hingga puasa 2013 saat ini masih belum rampung, para masyarakat muslim Kijang, masih menggunakan bangunan yang berdindingkan asbes sebagai pengganti sementara Masjid tersebut.

Sekitar 3 kali bulan puasa, hingga saat ini pengerjaan Masjid Raya Kijang, masih belum selesai, ujar pengurus masjid Nurul Iman, Umar Dani, Selasa (9/7).

Menghadapi Ramadhan 1434 H, ujar Umar, kaum muslim di Kijang, terpaksa harus menggunakan bangunan masjid sementara yang berdindingkan asbes, hingga Nurul Iman rampung pada 2014.

Jumlah jemaah Nurul Iman pun semakin berkurang, pasalnya, banyak para muslim sholat di Masjid yang berdekatan dengan rumah mereka, sehingga kondisi Masjid Raya bertambah sepi, imbuhnya.

Sementara itu, Masjid tersebut diperkirakan baru 50 persen mencapai rampung, sambung Umar, 50 persennya akan diselesaikan pada 2014 mendatang. (SAUD MC)

Alpian Tanjung

Read Previous

Wakil Rakyat Harus Berpendidikan Tinggi

Read Next

Kedelai Langka, Produksi Tahu Berkurang