BKPRMI Bintan Gelar Muscam Ke-II di Kijang

Bintan, IsuKepri.com – Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Bintan, menggelar Musyawarah Kecamatan (Muscam) ke – II di Kijang, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan, Minggu (16/6). Acara itu digelar BKPMRI Bintan guna membentuk pengurus BKPRMI Kecamatan Bintan Timur yang baru dan mengakifkan kembali BKPRMI Kecamatan dengan tema “Merajut Silaturahmi melalui Ikhwah Islamiyah”.

“BKPRMI ini merupakan wadah komunikasi dan konsulidasi diantara Pemuda Remaja Masjid se-Kabupaten Bintan,” ujar Indra Gunawan, Ketua BKPRMI Bintan saat memberikan kata sambutan.

Indra menambahkan, BKPRMI Bintan juga akan menggelar Muscam dibeberapa Kecamatan di Bintan, seperti Kecamatan Bintan Barat, Kecamatan Toapaya, dan Kecamatan Bintan Pesisir, yang akan dilaksanakan sebelum masuknya bulan Ramadhan mendatang.

“Hal ini, upaya mewujudkan generasi muda yang berilmu dan berakhlak mulia serta mampu meningkatkan kemampuan serta kemandirian tentang akidah Islam,” ucapnya.

Sebab, kata dia, peran Pemuda Remaja Masjid dinilai sangat perlu disetiap saat, dan bukan hanya pada bulan Ramadhan saja, sehingga hilang ketika bulan Ramadhan berakhir.

Hadir diantaranya, Camat Bintan Timur yakni Hasan, Kepala Kantor Urusan Agama Kabupaten Bintan, yakni Fadli,  OKP Bintan, dan pemuda remaja bintan Timur. (Iwan)

Alpian Tanjung

Read Previous

Wanita Tewas Diduga Tabrak Lari

Read Next

Nasrullah Jabat Ketua BKPRMI Bintan Timur