Tabrakan Beruntun di Tanjungpinang

TANJUNGPINANG, IsuKepri.com – Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan Sukaberenang, Kota Tanjungpinang, Minggu (13/1) malam.

Menurut pantauan dilapangan dan data yang diperoleh, sepeda motor yang menjadi korban kecelakaan beruntun itu adalah  Honda beat hitam bp2535 WA, Yamaha mio soul merah BP 5485 WA, suzuki shogun BP 6381 TO, honda vario BP 4591 TD. Kemudian honda blade BP 2837 TP,  yamaha vega. BP 3542 TM dan yamaha zupiter MX BP 5456 BB.

Sedangkan mobil yg menabrak yaitu isuzu phanter BP 1084 TG. Dimobil tersebut terlihat aksesoris pangkat taruna. Namun belum ada keterangan dari pihak kepolisian yg menyatakan mobil tersebut milik aparat TNI.

Berdasarkan informasi dari beberapa keterangan saksi mata, Kecelakaan itu melibatkan satu mobil dan delapan sepeda motor.

” Mobil itu tabrak tujuh sekaligus pengendara sepeda motor posisi satu arah persis didepan mobil itu, ” ujar salah seorang saksi mata di lokasi kejadian.

Satu orang pengendara motor berjenis kelamin wanita yang tengah berbadan dua mengalami luka parah dan diduga tewas. Akan tetapi, pastinya belum diketahui.

” Kejadiannya hanya sekilas dan cepat. Sopir mobil panter silver itu seperti anggota TNI. Kasian semua korban. Total korban dalam kecelakaan tadi jumlahnya 13 orang. Semuanya terpelanting. Saya duga supirnya mabuk kayaknya, ” ujarnya kembali.

Diceritakan, mobil jenis isuzu isuzu phanter BP 1084 TG yang belum diketahui namanya tersebut melaju kencang dari arah Sukaberenang. Tiba-tiba tanpa disadari, mobil itu menabrak kendaraan roda dua yang ada didepannya. Lantaran kehilangan kendali, supir mobil tersebut, kembali menabrak sepeda motor yang tengah parkir serta terhenti usai menabrak pintu ruko dilokasi kejadian.

Dalam kecelakaan tersebut diduga tiga pengendara tewas. Kendati demikian, informasi kebenarannya belum dapat diketahui.

” Mobilnya warna silver, nabrak 8 motor.  Kejadian pukul 08.30 Wib. Semua korban dibawa kerumah sakit semua, pintu ruko ditabrak. Nabrak motor pertama di liang listrik di lokasi Sukaberenang, ” kata saksi itu.

Suasana di unit laka batu 3, terlihat ramai. Ada anggota pomal AL dan juga Danlanut letkol p M hanafi. Kedatangan danlanut, ia kebetulan lewat dan hanya mengecek.

Dari informasi yang di himpun, korban meninggal dunia seorang wanita delima samosir 38 warga soekarno hatta. Sedangkan korban luka lainnya dirawat ada 5 orang.  3 di rsud dan 3 lagi di rsal.  (HK/Yano)

Karyano Efiandi

Read Previous

Iran Kuasai Teknologi Nuklir

Read Next

Foto Terbaru dari The Hunger Games : Catching Fire