BNNP Kepri target berantas jaringan narkotika internasional

BATAM, IsuKepri.Com — Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kepri menargetkan pemberantasan jaringan narkotika internasional. Pada 2013 ini, BNNP Kepri akan lebih berperan aktif dalam pemberantasan peredaran narkotika di Kepri.

“Untuk pemberantasan jaringan narkotika, kita masih menargetkan di Kepri dan untuk jaringan internasional kita akan meminta bantuan BNN Pusat,” ungkap Kepala BNNP Kepri, Benny Setiawan saat ditemui di ruang kerjanya, Nongsa, Senin (21/1/2013).

Dalam pemberantasan peredaran narkotika, jelas Benny, BNNP Kepri akan melibatkan peran aktif masyarakat. Terdapat sejumlah program yang akan dilakukan, diantaranya pencegahan dan pemberdayaan masyarakat.

Program pencegahan dilakukan untuk meningkatkan kesadaran individu elemen masyarakat, mulai dari pemuda, mahasiswa dan elemen masyarakat usia produktif lainnya. Melalui kegiatan penyuluhan, advokasi dan pembentukan kader pemberantasan narkotika.

Sedangkan dalam program pemberdayaan masyarakat, akan lebih difokuskan pada penguatan lingkungan. Seperti lingkungan perumahan, kerja, sekolah dan lainnya untuk mampu menolak kehadiran narkotika.

“Selain itu juga ada program rehabilitasi bagi pecandu narkotika, baik yang melaporkan secara kesadaran diri ataupun karena ditangkap,” jelasnya.

Menurut Benny, tahun sebelumnya BNNP Kepri telah melakukan pemetaan pemberantasan narkoba. Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan instansi terkait, seperti kepolisian dan Bea Cukai guna mengungkap jaringan narkotika yang ada di Kepri.

Saat ini, BNN Pusat telah menyebar petugas interdiksi di 72 titik pintu keluar baik. Seperti di bandara maupun di pelabuhan-pelabuhan yang ada di Indonesia yang dianggap menjadi pintu peredaran narkotika. Untuk di Kepri, sejumlah pintuk keluar telah dilakukan pengawasan lebih ketat guna memantau gerak jaringan narkotika.

“Petugas interdiksi ini bertugas sebagai pemutus jaringan narkotika,” terangnya. (eki)

iwan

Read Previous

Banjir Pluit Belum juga Surut Di Hari ke 4

Read Next

Demi Menjaga Rumah, Warga Korban Banjir Pluit Tidur di Genteng