Mantan Koruptor Wajib Lepaskan Jabatan

Tanjungpinang, IsuKepri.com – Ratusan masa mahasiswa yang terdiri dari mahasiswa Stisipol dan STIE mendatangi kantor Gubernur Kepri, Rabu (24/10). Kedatangan ratusan mahasiswa ini menuntut agar Gubernur Kepri menindak tegas oknum-oknum pejabat mantan terpidana kasus korupsi yang menjabat posisi strategis di Kota dan Kabupaten di Kepulauan Riau.

” Kami minta Gubernur segera menindak pejabat koruptor yang mendapatkan posisi strategis di Kabupaten dan Kota, ” ujar Siswandi, koordinator aksi.

Selain menyoroti kasus pejabat koruptor, masa juga menuntut pengusutan kasus dana hibah Umrah sebesar 68 Milyar.

” Kita minta pengusutan dana penegrian Umrah yang menghabiskan anggaran mencapai 68 Milyar, Kami melihat ada indikasi keterlibatan Suhajar, Sekda Kepri yang kala itu menjabat sebagai ketua Yayasan pendidikan Kepri, ” ujar Siswandi.

Selama satu jam berorasi, akhirnya Syafri Saliman, Kepala Kesbangpol Kepri mendatangi mahasiswa dan mengatakan bahwa Gubernur dan Sekda sedang tidak ada di tempat karena harus memimpin rapat. Syafri juga mengatakan bahwa untuk permasalahan pengangkatan pegawai yang terindikasi koruptor di Kota/Kabupaten di Kepri bukan menjadi wewenang Gubernur, namun hal itu sudah menjadi kewenangan pimpinan pemerintah daerahnya yaitu Bupati atau Walikota.

Namun Syafri mengatakan bahwa Gubernur akan mendesak Bupati/Walikota segera mengambil tindakan tegas terhadap kebijakan pengangkatan mantan koruptor.

” Gubernur akan menyurati Bupati dan Walikota, agar keputusan pengangkatan mantan koruptor sebagai kepala dinas untuk ditinjau ulang, ” ujar Syafri.

Selain itu, Syafri menambahkan bahwa terkait dana hibah yayasan Umrah sudah selesai.

” Saat ini tidak ada yayasan Umrah, karena Umrah sudah berstatus negeri, ” ujarnya di hadapan ratusan masa mahasiswa. (One)

Syafri Saliman, Kepala Kesbangpol Provinsi Kepri menemui ratusan mahasiswa yang menuntut agar semua koruptor di Kepri melepaskan jabatannya.
Siswandi, Koordinator Lapangan aksi sedang berorasi

suprapto

Read Previous

Zamzami : Gerakan \” Kepri Bersih \” Perlu di Dukung

Read Next

Hasil Liga Champions Eropa, Kamis 25-10-2012