Jamaah Asal Rohul dan Tanjab Barat Wafat di Tanah Suci

BATAM, IsuKepri.Com — Jamaah haji Embarkasi Batam, Nurbainis Tudin (74) dan Ramiyah (62) wafat di tanah suci. Nurbainis Tudin merupakan jamaah haji asal Rokan Hulu (Rohul), Provinsi Riau yang tergabung dalam kloter 4 Embarkasi Batam. Almarhumah wafat pada Sabtu (27/10/2012) di Mina akibat gangguan sistem pernafasan.

Sedangkan Ramiyah merupakan jamaah haji asal Tanjung Jabung (Tanjab) Barat, Provinsi Jambi. Jamaah haji yang tergabung dalam kloter 14 ini wafat pada Kamis (25/10/2012) di Makkah akibat gangguan sistem sirkulasi. Nurbainis dan Ramiyah telah dimakamkan di Syaraya.

Sebelumnya, dua jamaah haji Embarkasi Batam, Hafsah binti Harun Ahmad (62) dan Aliah Binti M. Aly (77) wafat di tanah suci. Hafsah binti Harun Ahmad merupakan jamaah haji asal Kota Dumai, Provinsi Riau yang tergabung dalam kloter 13. Almarhumah wafat pada Selasa (23/10/2012) akibat menderita hipertensi.

Sementara Aliah Binti M. Aly, merupakan jamaah haji asal Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Provinsi Riau. Almarhumah wafat pada 11 Oktober 2012 pukul 07.40 Waktu Arab Saudi (WAS) akibat serangan jantung.

“Hingga saat ini, terdapat 4 jamaah haji asal Embarkasi Batam yang wafat di tanah suci. Terdiri atas 3 jamaah haji asal Provinsi Riau dan 1 jamaah haji asal Provinsi Jambi,” jelas Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Batam, Handarlin Umar sebagaimana disampaikan Wakil Sekretaris I, Alikek. (r)

iwan

Read Previous

Masyarakat Tanjungpinang Gunakan Hak Pilihnya

Read Next

Rekam Data e-KTP Diperpanjang Seminggu