100 Regu Ikuti Pawai Budaya

BATAM, IsuKepri.Com — Panitia Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN) Kecamatan Lubuk Baja menggelar Pawai Budaya, Sabtu (15/9/2012). Kegiatan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-67 ini dimulai dari depan Hotel Horizon dan finish di Depan Hotel Nagoya Plaza.

Sebanyak 100 regu peserta mengikuti pawai budaya yang dibuka dan dilepas Walikota Batam, Ahmad Dahlan. Peserta pawai budaya meliputi siswa tingkat TK, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA di Kecamatan Lubuk Baja, serta peserta kategori umum.

Gelaran parade pawai budaya diawali dengan penampilan drum band dari Sekolah Ibnu Sina. Disusul dengan barisan peserta yang mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah di Indonesia.

Barisan peserta dengan pakaian adat ini menunjukkan beragamnya suku dan budaya penduduk Batam. Namun demikian, ditengah keberagaman penduduk Batam, kekompakan dan keamanan dapat terjaga dengan baik.

Peserta yang ambil bagian dalam event parade budaya ini dinilai oleh lima orang juri untuk masing-masing kategori. Penilaian meliputi kerapian, keindahan, kekompakan dan tema yang diusung pada parade budaya tersebut.

Kita ambil juara 1, 2 dan 3 untuk masing-masing tingkatan. Dan akan mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan dan piala, ujar Ketua Panitia kegiatan.

Sementara itu, Walikota Batam menyatakan, rangkaian peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-67 disesuaikan dengan bulan Ramadhan. Biasanya, kegiatan dilaksanakan pada bulan Agustus, namun karena umat muslim sedang menjalankan puasa, peringatan HUT Kemerdekaan RI diundur.

“Oleh karena itu, sebagian kegiatan ada yang telah dimulai sebelum puasa dan ada juga event yang akan digelar usai lebaran,” kata Ahmad Dahlan.

Dengan event parade budaya yang diselenggarakan oleh Kecamatan Lubuk Baja, Ahmad Dahlan berharap agar persatuan dan kesatuan di Kota Batam tetap terjaga. Serta dapat menjadi pembelajaran dan pengalaman yang positif dalam rangka menanamkan kecintaan terhadap tanah air. (eki)

iwan

Read Previous

Hasil Liga Premiere Inggris, Sabtu 15-09-2012

Read Next

Ribuan Warga Padati Bengkong Smiling Morning