Harry Azhar Azis, Golongan 450 Watt Kenaikan TDL Tidak Perlu dilakukan

Nasional, Isukepri.com – Kenaikan tarif dasar listrik (TDL) tidak harus disama ratakan semua golongan, hal ini diungkapkan oleh Wakil Ketua Komisi XI DRR RI, Harru Azhar Azis, Selasa (21/08).

Pelanggan dengan kapasitas 450 watt kebawah merupakan golongan masyarakat menengah kebawah, sehingga tidak perlu dinaikkan.

” Pada tingkat tertentu seperti golongan 450 watt kenaikan tidak perlu dilakukan,” kata Harry Azhar Azis yang merupakan anggota DPR RI Dapil Kepri tersebut.

Harry juga menambakan, kalaupun harus terpaksa dinaikkan maka golongan 450 watt kebawah cukup dinaikkan sekali dalam pertahun saja. Namun berbeda perlakuannya untuk pelanggan yang memakai 6.000 watt yang merupakan golongan orang kaya dan tidak perlu lagi mendapatkan subsidi listrik.

“Tetapi untuk golongan tertentu seperti pengguna 6.000 watt sudah harus dikelompokkan sebagai orang kaya dan tidak perlu lagi diberikan subsidi listrik, diantara itu, kenaikan TDL per triwulan dapat dilakukan,” kata Harry.

Sebelumnya, Presiden SBY dalam Pidato APBN 2013 dan Nota Keuangannya di DPR pada 16 Agustus 2012 lalu menyebut Pemerintah akan menaikan tarif listrik setiap kuartal mulai Januari 2013. Hal ini sebagai langkah untuk menurunkan beban subsidi listrik. SBY mengatakan bahwa penyesuaian tarif listrik secara otomatis secara berkala diterapkan oleh banyak negara di dunia, antara lain karena beban bagi konsumen terasa lebih ringan dibanding dengan penyesuaian yang hanya dilakukan setiap satu tahun atau lebih (Net/Slk)

suprapto

Read Previous

Motif Politik di Isukan Aksi Penembakan Pos Polisi di Solo

Read Next

Bantul digunang Gempa 5,2 SR