PGN Bantah Kurangi Pasokan Gas ke PLN

BATAM, IsuKepri.Com — Perusahaan Gas Negara (PGN) sebagai pemasok gas utama di Batam resmi melakukan perawatan dan perawatan sumur gas mereka di Grisik, Sumatera Selatan mulai Jumat (1/6/2012) hari ini. Meski demikian, PGN tidak mengurangi distribusi gas nya bagi PLN Batam.

Kepala Penjualan Gas PGN Batam, Afdal, pihaknya sejak jauh-jauh hari telah memikirkan dan memprioritaskan pasokan gas ke perusahaan listrik swasta anak perusahaan PLN persero ini. Sehingga masyarakat tidak terganggu akibat ancaman pemadaman listrik yang semakin panjang waktunya.

“Siapa bilang kita kurangi pasokan ke PLN?. Itu tidak benar karena kita (PGN) tetap menjaga pasokan ke PLN,” ujar Afdal menanggapi pernyataan Kadis Perindag dan ESDM kota Batam, Ahmad Hijazi maupun Humas PT PLN Batam Agus Subekti yang mengklaim akan terjadi pengurangan pasokan gas karena PT Conoco Philips selaku distributor utama gas ke PGN Batam melakukan perawatan sumur gas secara rutin.

Afdal mengaku memang ada pengurangan pasokan gas ke Batam akibat perawatan maintenance itu. Tapi pengurangan pasokan gas tidak dilakukan terhadap PLN, namun ke industri.

“Demi PLN dan listrik, kita kurangi kuota ke industri, dibatasi dari normalnya sekitar 40 persen. Jadi yang dipasok sekitar 60 persen saja,” ujar Afdal kepada IsuKepri.Com.

Ia menyatakan, PGN tidak mau dikambinghitamkan dalam pasokan listrik di Batam setelah adanya gangguan listrik hampir satu bulan terakhir akibat rusaknya mesin pembangkit PLN di Panaran. Pasokan gas ke PLN akan tetap normal, yakni 40 BTUD.

Sedangkan untuk industri yang sebelumnya 28 BTUB akan dikurangi kuotanya hingga sekitar 40 persen. Pipa gas yang diperbaiki juga bukan milik PGN, tapi milik pemasok, yakni PT Conoco Philip di Sumur Grisik, Sumatera Selatan.

“Kalau pipa PGN tidak ada masalah,” katanya. (eki)

iwan

Read Previous

Martian Child (2007) and New Perfect Two (2012)

Read Next

Daftar Peserta MTQ Nasional Perwakilan Kepri